99+ Contoh Surat Pengalaman Kerja Paklaring , Format Paling Baru

Contoh Surat Pengalaman Kerja Paklaring

Kita pasti sudah tahu caranya membuat surat lamaran kerja, nah sekarang waktunya ngebahas contoh surat pengalaman kerja atau biasa disebut dengan paklaring. paklaring adalah surat yang berisi penjelasan mengenai pengalaman kerja seseorang selama iya hidup. Paklaring juga bisa dijelaskan sebagai surat yang menerangkan bahwa yang bersangkutan benar pernah bekerja diperusahaan itu.

Surat pengalaman kerja atau paklaring biasanya dibuat dan dikeluarkan oleh pihak personalia di perusahaan. Surat pengalaman kerja sangat penting dan berguna untuk karyawan yang ingin melamar keja kembali diperusahaan lain. Bisa dibilang paklaring ini merupakan sertidikat pengalaman kerja yang akan mempermudah seseorang mendapatkan pekerjaan baru.

Nah untuk Anda yang masih belum tahu bagaimana susunan dan format dari surat pengalaman kerja, silahkan lihat contohnya dibawah ini.

Contoh-Surat-Pengalaman-Kerja-Paklaring

Contents :

    Contoh Surat Pengalaman Kerja

    PT. JAVA ANIMA DARMAJA

    One Stop Busniness and IT Solution

    Jl. Cempaka Blok C3 No.24 Perum. Beringin Raya Kemiling Bandar Lampung

    Website: http://java.co.id, Telp: (0721) 271411, Faks: (0721) 270836  ==========================================================================

    SURAT KETERANGAN PENGALAMAN KERJA

    No. : 04/HRD/X/2016

    Yang bertanda tangan di bawah ini:

    Nama        : Yunus Hidayat, S.T.

    Jabatan     : Direktur PT. Java Anima Darmaja

    Menerangkan dengan sesungguhnya bahwa yang bersangkutan di bawah ini:

    Nama        : Deni Setiawan, S.Kom.

    Alamat      : Jl. Raflessia No. 01 Sumber Agung Kemiling Bandar Lampung

    Benar telah bekerja pada perusahaan yang kami pimpin terhitung sejak 01 Maret 2007 sampai dengan 02 November 2016, dengan jabatan terakhir Manager Information Technology Department. Selama menjadi karyawan kami, Saudara Deni Setiawan telah menunjukkan dedikasi dan loyalitas yang tinggi terhadap perusahaan dan tidak pernah melakukan hal-hal yang merugikan perusahaan. Yang bersangkutan mengundurkan diri atas kemauannya sendiri. Kami berterima kasih dan berharap semoga yang bersangkutan dapat lebih sukses dimasa yang akan datang.

    Demikian surat keterangan ini dibuat agar dapat digunakan sebagaimana mestinya.

    Bandar Lampung, 02 November 2016

    YUNUS HIDAYAT, S.T.

    Direktur

    Contoh Surat Pengalaman Kerja II

    PT. SAMUDERA PASIFIK TERMASYUR Jl. Dr. Setia Budi No. 200-11 Jakarta Barat No. Telp. 021-12345678

    ==============================================================

    SURAT PENGALAMAN KERJA No. 02/XI/2016

    Yang bertanda tangan di bawah ini,

    Nama      : Johanes Saturnus
    Jabatan  : Personalia

    Menyatakan bahwa :

    Nama      : Abdi Samosir
    Jabatan  : Kepala Gudang

    Adalah benar salah satu karyawan kami yang telah bekerja dari tanggal 02 Januari 2013 hingga 15 Maret 2016 dengan jabatan Kepala Gudang. Dalam masa bakti kerjanya telah menunjukan kinerja yang baik tanpa berbuat sesuatu yang merugikan perusahaan.

    Demikian surat keterangan ini dibuat dengan sesungguhnya semoga dapat dipergunakan dengan semestinya.

    Jakarta, 16 Maret 2016

    Johanes Saturnus
                                                                                                             Personalia
                                                                                          PT. Samudera Pasifik Termasyur

    Itulah dua contoh surat pengalaman kerja atau paklaring yang bisa Anda jadikan referensi dan tambahan pengetahuan. Semoga bermanfaat dan bisa membantu Anda memahami bentuk paklaring yang baik dan benar.

    Subscribe to receive free email updates:

    0 Response to "99+ Contoh Surat Pengalaman Kerja Paklaring , Format Paling Baru"

    Post a Comment